Breaking News
Loading...

Spesifikasi dan Harga Blackberry Z10

14.33
Spesifikasi dan Harga Blackberry Z10 - Handphone terbaru keluaran dari blackberry yaitu blackberry  z10. Ponsel ini hadir dengan teknologi yang canggih dengan layar ukuran 4,2 inchi dan performa processor dual core 1,5 GHz pastinya smartphone ini bisa menjadi pilihan yang bagus, bagi anda yang menginginkan ponsel yang memiliki performa yang fantastis.

Desain

Apakah Anda berpikir bentuk Z10 menyerupai iPhone? Sudut membulat, ada ruang di bagian depan atas dan bawah yang mengapit layar. Namun, sama sekali tak ada tombol di bagian depannya.


Ada logo dan teks BlackBerry di bawah layar. BlackBerry menempatkan tombol power dan jack audio 3,5 mm di sisi atas. Penempatan tombol power ini kurang memberi rasa nyaman. Jari agak sulit menjangkau jika ingin membuka layar yang terkunci. Alangkah baiknya jika tombol itu ditempatkan di pojok kanan atas, atau di samping kanan.
Harga Blackberry Z10

Secara keseluruhan, desain Spesifikasi dan Harga Blackberry z10 terbilang tidak mengejutkan. Ponsel ini tidak menyedot perhatian, yang membuat mata orang-orang di sekeliling Anda akan terpusat kepadanya. Warna hitam pekat membuatnya biasa saja. Mungkin, tampang BlackBerry Z10 warna putih lebih sedap dipandang.


Performa baru dan layar kinclong

Jika dianalogikan sebagai mobil, sistem operasi BlackBerry 10 yang ada dalam
Spesifikasi dan Harga Blackberry z10 adalah mobil yang didesain ulang, mulai dari bagian kerangka, mesin, interior, hingga bagian body-nya. BlackBerry 10 bukan sekadar mobil dengan desain body baru yang dilapisi dengan cat baru.

Ia adalah sistem operasi yang benar-benar baru. Berbeda dengan sistem operasi BlackBerry versi OS 7 dan di bawahnya, BlackBerry 10 dibangun di atas inti program (kernel) QNX. Anda tak akan menemukan lagi simbol loading jam pasir. Anda juga tak perlu lagi melakukan "ritual" cabut baterai. BlackBerry 10 hadir dengan performa yang mulus dan gegas.

Kinerjanya ditopang oleh prosesor dual-core 1,5 GHz Krait dari Qualcomm MSM8960 Snapdragon dan RAM 2 GB. 

Spesifikasi dan Harga Blackberry Z10


Layar 4,2 inci beresolusi 1.280 x 768 piksel, dan kerapatan piksel 356 piksel per inci (ppi), membuat tampilannya memukau. Terlebih lagi dengan dukungan unit pemroses grafis Adreno 225, reproduksi warna menjadi bagus, jelas, dan responsif.
 


Tampilan baru

Identitas ikon dan menu tak berubah secara signifikan, masih ada sisa warisan dari BlackBerry lawas. Bagi Anda pencinta produk BlackBerry, pasti akan cepat mempelajari sistem operasi BlackBerry 10. Begitu juga dengan Anda pencinta Android dan iPhone.


Dalam posisi layar terkunci, sapu jari Anda dari bawah hingga ke atas layar untuk membuka dan masuk ke halaman Home. Navigasikan jari Anda ke kanan dan kiri untuk menemukan aplikasi atau menu yang ingin dijelajahi.


Jika Anda terus-menerus menyapu jari ke kanan, Anda akan bertemu dengan BlackBerry Hub, sebuah area notifikasi terpadu yang berfungsi untuk sebagai kotak masuk pesan teks, BBM, e-mail, panggilan telepon, dan sebagainya.


Anda juga akan menemukan sebuah halaman yang menjadi pusat kumpulan aplikasi yang terbuka sebelumnya dan berjalan di background. Ikon aplikasi yang berjalan di backgroud itu berbentuk persegi panjang. Fitur ini menawarkan kemudahan multi-tasking, yang membuat Anda dengan mudah berpindah dari satu aplikasi ke aplikasi lainnya.


Browsing internet cepat

Spesifikasi dan Harga Blackberry z10 telah dibekali aplikasi peramban (browser) bawaan. Kinerja browser ini terbilang cepat. Sangat memuaskan! Ia merespons secara gegas navigasi jari mencubit untuk zoom in dan zoom out. Browser ini jauh lebih baik ketimbang BlackBerry lawas yang miskin fitur dan "lemot" yang mungkin membuat Anda jengkel.

Spesifikasi Blackberry Z10


Yang unik dari browser Spesifikasi dan Harga Blackberry z10, Anda dimungkinkan mengatur dalam modus Reader yang hanya menampilkan teks dan sedikit gambar untuk memuat halaman situs. Modus Reader ini menggunakan teknologi kompresi yang mengirit penggunaan bandwidht internet. Bagi Anda yang berlangganan data internet dengan kuota kecil, mungkin akan menyukainya.
Perlu diketahui, kinerja browser dipengaruhi oleh komponen perangkat keras pada ponsel, terutama prosesor.

Untuk harga BlackBerry Z10 di Indonesia diperkirakan sekitar   
Rp. 6.000.000 - Rp. 7.000.000
http://tekno.kompas.com/read/2013/02/09/10033521/Review.BlackBerry.Z10.Kesan.Pertama

1 komentar:

Terima kasih sudah mau berkunjung ke Blog sederhana ini, Tidak ada salahnya untuk memberikan komentar untuk kemajuan blog ini.
Catatan komentar yang tidak ditampilkan :
1. Komentar SPAM
2. Komentar tidak bermutu / tidak nyambung.
3. Memasukan Link ke dalam kotak komentar blog.

 
Toggle Footer